Tips Kebiasaan Untuk Tambah Kecerdasan

cerdaslah dalam berpikir

Anda ingin tambah kecerdasan? Untuk itu diperlukan upaya yang dijalankan tiap hari. Caranya ada yang klasik seperti membaca buku, ada juga yang kurang lazim seperti berdiam diri beberapa waktu. Yang penting: tujuan tercapai.

1. Kemukakan 10 Ide Setiap Hari

Ide bisa apa saja. Misalnya: film-film menarik, cara mengatasi kemiskinan di dunia, cara mengatasi sebuah masalah sehari-hari. Apa saja. Yang penting otak digunakan, juga otot yang memproduksi ide.

2. Baca Koran atau Mendengarkan Berita

Ini cara klasik untuk tetap memiliki otak yang terasah. Orang dipicu untuk berpikir dan membentuk opini. Selain itu, orang jadi tahu apa yang terjadi di dunia. Itu juga menolong jika orang pergi ke pesta atau bertemu teman-teman, karena orang jadi punya bahan pembicaraan lebih banyak.

3. Menonton Video Bertema Edukasi

Kurangi menonton acara-acara tak berguna di televisi. Sebaiknya menonton video yang berisi pelajaran. Di samping itu, kadang lebih mudah dan menyenangkan untuk menonton film berisi tema yang Anda sukai, daripada membacanya di buku.

4. Berdiskusi dengan Orang Lain

Berdiskusi dengan orang lain yang bisa menambah pengetahuan dan mendorong otak untuk memandang sebuah topik dari sudut pandang berbeda. Selain itu, jika Anda bisa menjelaskan ide ke orang lain, itu artinya Anda sudah paham masalahnya seratus persen. Selain lewat pembicaraan, ini juga bisa dilakukan dengan menulis blog.

5. Joging Setiap Hari

Berlari setiap hari bukan saja jadi cara jitu untuk jaga kesehatan tubuh. Ini juga bisa membantu agar otak bekerja dengan lancar dan menjaga kebugaran mental. Di samping itu, ini bisa jadi cara untuk memikirkan suatu masalah dan mengambil keputusan, juga memproses informasi baru.

6. Ngobrol dengan Orang Yang Lebih Pintar

Lewatkan sebanyak mungkin waktu dengan orang yang lebih pintar. Sebaiknya Anda bertemu untuk minum kopi atau jalan-jalan dengan orang yang memberikan inspirasi. Tetaplah bersikap rendah hati dan ingin menambah pengetahuan. Sebanyak mungkin bertanya. Anda pasti bisa belajar dari orang yang punya pengetahuan lebih banyak.

7. Main Game Yang Melatih Pikiran

Game dan permainan tertentu bisa menambah kecerdasan. Misalnya catur atau scrabble, yang melibatkan bahasa. Tetapkan tantangan bagi diri Anda sendiri ketika bermain. Misalnya main scrabble tanpa menggunakan kamus.

8. Tidak Melakukan Apa-Apa

Sediakan cukup waktu setiap hari, untuk tidak melakukan apa-apa. Kadang duduk berdiam diri tanpa mendengarkan apapun bisa membantu orang mendapat inspirasi, atau merefleksi apa yang terjadi atau dialami hari itu juga.

Demikianlah Tips Kebiasaan Untuk Tambah Kecerdasan semoga bermanfaat.

source:www.dw.com

0 komentar