Angkasa Pura carikan penerbangan buat penumpang Batavia Air


PT Angkasa Pura pengelola Bandara Soekarno Hatta membantu penumpang Batavia Air yang tidak bisa terbang dengan mengalihkan kepada maskapai lain. Tetapi, syaratnya penumpang yang bisa terbang harga tiket yang tercantum sesuai dengan harga tiket maskapai lain.

Kepala Kantor Otoritas Wilayah 1 PT Angkasa Pura II Andri Kanrio Danaynun mengatakan pihaknya akan mengalihkan penumpang maskapai ke Sriwijaya, Lion, Citilink dan Mandala. "Dengan catatan harga tiket yang dibeli sesuai dengan harga Batavia," katanya di Bandara Soekarno Hatta, Kamis (10/1).

Dia meminta penumpang untuk tetap memegang tiket penumpangnya dan mendaftarkan namanya. Akan tetapi PT Angkasa Pura tidak bisa memastikan jam keberangkatan penumpang.

"Terkait dengan jam penumpang, akan diatur oleh maskapai masing-masing. Penumpang harap sabar untuk ketentuan baru ini," pintanya.

Pagi ini, ratusan orang mengepung dan berkumpul di depan kantor perwakilan maskapai penerbangan Batavia Air di terminal 1C Bandara Soekarno Hatta. Ratusan orang ini ada yang ingin diberangkatkan terbang, juga ingin menukar tiket pesawat yang sudah terlanjur dipesan.

source:merdeka.com

0 komentar